SitungirNews.Id | Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Hasto Kristiyanto, menyatakan partainya dapat mengusung Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) tanpa berkoalisi.
Hasto juga mengatakan bahwa partainya menunggu momentum untuk menentukan koalisi pemilihan umum (Pemilu) dan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Baca Juga:
Mustikaningrat Tampil Memukau, Visi Ekonomi Sumedang Sugih Jadi Sorotan Debat Pilkada
"PDIP bisa mengusung calon sendiri itu karena dukungan rakyat di dalam pemilu yang lalu. Jadi yang kami lakukan saat ini adalah bagaimana fokus mewujudkan kepercayaan rakyat," ujar Hasto di Lapangan Banteng, Jakarta, Jumat (20/5/2022).
Partai berlambang kepala banteng itu juga menyadari adanya Koalisi Indonesia Bersatu yang dibentuk Partai Golkar, Partai Amanat Nasional (PAN), dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Namun, sekali lagi dia menyampaikan bahwa rakyatlah yang menjadi prioritas partainya saat ini.
Baca Juga:
Sengaja Dihapus, Foto Rano Karno Bersama Terduga Kasus Judi Online Lenyap dari Instagram
"Tentu saja (dukungan rakyat) menjadi modal politik yang sangat penting dan karena itulah kami tidak ikut dansa-dansa politik," ujar Hasto.
Dia menilai wajar jika setiap partai politik mulai mempersiapkan diri untuk menghadapi pemilihan umum Pemilu 2024.
Termasuk pembentukan Koalisi Indonesia Bersatu yang dilakukan Golkar, PAN, dan PPP.